Peringatan HUT Satpol PP, Linmas & Damkar Tahun 2020 di Satuan Polisi Pamong Praja Lampung Barat



Dengan Konsiten yang tinggi dalam  Menjaga Citra dan Wibawa Pemerintah Daerah Berkenaan dengan hal tersebut Satpol PP dituntut mampu meningkatkan motivasi kerja sehingga dapat menjadi garda terdepan menjaga citra dan wibawa pemerintah. 

Kali ini Satuan Polisi Pamong Praja Kabupaten Lampung Barat (Lambar) laksanakan Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Ke-70, Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Ke-58 dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Ke-101 tingkat Kabupaten secara sederhana yang bertempat  di lapangan apel Satpol PP Lampung Barat, Selasa, 17 Maret 2020 

Yakni walaupun Pelaksanaan Peringatan HUT tingkat kabupaten tersebut yang seharusnya dilaksanakan sekaligus Upacara Paripurna bulanan dan peringatan HUT Lampung Ke-52 terjadi penundaan atas dasar himbauan dari Gubernur Lampung terkait pencegahan penyebaran virus COVID-19 untuk tidak melaksanakan pengumpulan masa, maka Satpol PP Lambar tetap melaksanakan walau secara sederhana pelajarannya.

 Dalam upacara tersebut, Plt. Kasat Pol PP Lambar Haiza Rinsa, S.H. selaku inspektur  menegaskan kepada seluruh personil Satpol PP dan Damkar untuk tetap siaga dan waspada menyikapi tentang perkembangan situasi yang terjadi tentang Virus COVID-19 saat ini, serta di himbau seluruh personil untuk tetap melaksanakan tugas seperti biasa dengan tetap menjaga kesehatan, kebersihan dan fisik sehingga terhindar dari penularan Virus Corona / COVID-19, tetap tenang, tidak panik namun tetap waspada. 

Tetap tunjukan profesional kerja dan terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat untuk menuju Lampung Barat Hebat dan sejahtera. Tetap tingkatkan peran satlinmas dalam pelayanan kepada masyarakat dan selalu siaga dalam tanggap bencana, begitupun Damkar untuk bekerja lebih profesional dan membantu semua kesulitan masyarakat selain terjadi kebakaran seperti membantu masyarakat dalam operasi tangkap tawon yang meresahkan.

Posting Komentar

0 Komentar